Rektor ITS Positif Covid-19, Kampus di Lockdown

Foto: Kampus ITS Surabaya
LintasPortal.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya harus menerapkan lokcdown hingga Januari 2021 mendatang.

Keputusan itu diambil pasca sang Rektor, Mochamad Ashari terkonfirmasi positif Covid-19 pada Jumat 25 Desember 2020.

"Beliau (rektor) dinyatakan positif setelah melakukan swab test dan hasil tes keluar pada pagi ini (25/12/2020)," keterangan dari Kepala Unit Komunikasi Publik ITS, Anggra Ayu Citra.

Meski begitu, Anggra mengabarkan kondisi rektor dalam keadaan baik-baik saja. Rektor sedang dirawat di salah satu rumah sakit di Surabaya.

"Kondisi beliau saat ini dalam keadaan baik dan sedang dilakukan perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Surabaya," ujarnya.

Sebagai langkah antisipasi mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan kampus, pihak ITS telah menyediakan Hotline Satgas Covid-19. Apabila terdapat Civitas ITS yang sedang dalam kondisi sakit, bisa menghubungi ke hotline 08113010103. (mn/lp)