Momen kunjungan Eri Cahyadi Cawali Surabaya saat bertemu dengan guru masa kecilnya di SMPN 21 Surabaya


 Eri Cahyadi Calon Walikota Surabaya Saat Bertemu Dengan Guru Sekolahnya SMPN 21

LintasPortal.com - Minggu (11/10) kunjungan Calon Walikota Surabaya Eri Cahyadi ke daerah bantaran Sungai Kebonsari, Kecamatan Jambangan, Surabaya. Menemui warga kebonsari dengan suasana sejuk dan mengobrol santai, menyampaikan Visi Misi kepada warga Kebonsari. Pertemuan sekitar 60 menit tesebut sangat diterima leh warga sekitar yang ingin mengetahui sosok Eri Cahyadi lebih dalam terutama Visi Misi Kerja Calon Walikota dengan nomer urut 1 tersebut.

Dalam kegiatan tersebut warga Kebonsari menyampaikan kepada Eri Cahyadi tentang UMKM, Kesenian dan hasil Karya Lansia Kebonsari. Dari UMKM yang mandiri mampu mengembangkan ke usaha lain, Kesenian yang nanti kedepannya akan digiatkan oleh Eri Cahyadi menjadi kesenian yang utana, terutama Ludruk yang nanti akan dibantu oleh Pemerintah Kota Surabaya untuk pertunjukkan rutinnya dan hasil Karya Lansia pun tak luput disampaikan oleh warga Kebonsari.

Saat acara mau berakhir, tanpa disadari oleh Eri Cahyadi, hadir Guru masa kecilnya SMPN 21 yang juga Pengurus Lansia Kebonsari, seketika Eri Cahyadi berdiri dan mendatangi gurunya tersebut. Sungkem (Cium Tangan) kepada Gurunya pun seketika dilakukan oleh Eri Cahyadi yang masih sangat Hormat dan Santun kepada Gurunya tersebut.

"Kalau tidak ada beliau, saya tidak bisa seperti sekarang ini, ngapunten ngih bu" Ujar Eri Cahyadi kepada Gurunya dan Warga Kebonsari.

Diketahui bahwa Guru tersebut adalah Guru SMPN 21 yang pernah mengajar Eri Cahyadi dimasa kecilnya saat masih sekolah. Beliau menyampaikan kepada Eri Cahyadi, tolong Lansia lebih diperhatikan dan diprioritaskan karena untuk mengurus segala sesuatu terbatas tenaga, kegiatan Lansia lebih diperbanyak dan mendapat perhatian Pemerintah Kota untuk Dana Kegiatan Lansia, Eri Cahyadi menanggapi "Kalau Untuk Lansia Los Dol pokoke".

Eri Cahyadi Calon Walikota Surabaya Nomer Urut 1 melanjutkan kunjungannya ke daerah lain dan pamit kepada warga Kebonsari. (qq/lp)